ACEH TIMUR | MIMBARRAKYAT.CO.ID – Personel dari Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Kepolisian Resor Aceh Timur patroli dan melakukan patrol dan pengamanan di beberapa objek wisata pantai pada momentum libur panjang.
Kepala Satpolairud Polres Aceh Timur, AKP Ade Candra SH MH menyampaikan patrol dan pengamanan di objek wisata pantai dalam wilayah hukum Polres Aceh Timur, sudah dilaksanakan sejak Sabtu (10/05/2025) hingga, Selasa (13/05/2025).
“Kegiatan ini sebagai upaya antisipasi kejadian kecelakaan laut di objek wisata pantai karena pada momen libur panjang banyak wisatawan berkunjung ke sejumlah pantai yang ada di wilayah hukum Polres Aceh Timur,” kata Ade Candra.
Lanjut Ade, selain melaksanakan pengamanan di objek wisata pantai lanjut Ade Candra, personel Satpolairud Polres Aceh Timur juga mengedukasi kepada wisatawan agar mereka meningkatkan kewaspadaan ketika bermain air atau mandi di laut.
“Anggota kami juga mengingatkan khususnya kepada para orang tua agar tidak lalai mengawasi putra putri mereka ketika bermain di pantai. Sampai dengan hari ini tidak ada peristiwa menonjol selama anggota kami melakukan patroli dan pengamanan di beberapa objek wisata pantai,”tandas AKP Ade Candra. (Aulia A)