LANGSA | MIMBARRAKYAT.CO.ID – lPrestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Langsa. Noer Fajar Ibadah, mahasiswi Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) semester VIII resmi dinyatakan lulus dalam program Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) yang diselenggarakan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Fajar terpilih untuk mengikuti program magang selama enam bulan di PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV Regional VI Langsa terhitung mulai 4 Agustus 2025 sampai 4 Februari 2026.

Selama mengikuti program MAGENTA, Fajar menjalani dua penempatan. Tiga bulan pertama ia ditugaskan di Kantor Pusat Regional IV Langsa, kemudian melanjutkan rotasi ke Unit PKS Pulau Tiga untuk tiga bulan berikutnya.

Dalam kedua penempatan tersebut, Fajar bekerja pada Bagian Hukum dan Perizinan, sebuah divisi strategis yang selaras dengan disiplin ilmu yang ia tekuni di bangku kuliah.

Di sela-selanya Fajar menyampaikan bahwa program MAGENTA memberikan manfaat besar bagi mahasiswa yang ingin memperoleh pengalaman kerja profesional di lingkungan BUMN.

“Benefit yang bisa kita dapatkan yakni pengalaman kerja langsung di perusahaan BUMN, sertifikat yang ditandatangani oleh Menteri BUMN, serta uang saku. Masa minimal magang adalah enam bulan dan bisa diperpanjang sesuai kebutuhan perusahaan,” ujarnya.

Lanjut Fajar, bahwa program MAGENTA terbuka bagi seluruh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, dengan penempatan yang tetap disesuaikan dengan jurusan yang dibutuhkan perusahaan.

Menurutnya, kesempatan ini sangat berharga, terutama bagi mahasiswa dari kampus keagamaan seperti IAIN yang ingin meniti karier di perusahaan-perusahaan BUMN.

“Sebagai anak IAIN, ini merupakan kesempatan emas untuk yang ingin berkarir di BUMN. Meskipun kita berada di semester akhir, kita tetap tidak boleh terlena dengan kewajiban dalam menyelesaikan tugas akhir. Program magang ini menjadi bekal penting untuk merasakan dunia kerja secara profesional,” pesannya.

“Keberhasilan Noer Fajar Ibadah lulus program MAGENTA BUMN diharapkan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa IAIN Langsa lainnya untuk terus meningkatkan kompetensi dan memanfaatkan peluang karir di sektor profesional secara lebih luas,”tutup Fajar. (AA)